Jangan salah, justru yang dilihat pertama kali oleh para netizen adalah visual yang ditampilkan. Aktris dan penyanyi ini bernama Aura Kasih. Pasti ketika mendengar nama ini, Anda langsung terpikirkan dengan judul lagu “Mari Bercinta” bukan? Lagu tersebut bisa dibilang cukup populer di masanya.
Sebagian besar dari masyarakat mungkin sudah tak asing lagi dengan nama wanita yang satu ini. Yang mana dirinya tak hanya berkecimpung di dunia acting, melainkan juga mengolah bakatnya di dunia vocal.
Tak heran jika dirinya memiliki daya tarik yang sangat kuat untuk bisa dilirik oleh para penikmat dunia hiburan. Tak hanya talentanya yang hampir menguasai jagat dunia hiburan tanah air, tapi paras cantik dan badan seksi wanita yang satu ini juga sukses menjadi pusat perhatian masyarakat.
Bukan hanya olah vokalnya yang membuat lagu ini terasa sangat menarik dan mendapatkan banyak sekali perhatian dari netizen, melainkan arti lirik lagu beserta dengan visual music videonya yang turut berperan andil dalam hal itu.
Lebih lagi Aura Kasih pernah menjalin hubungan dengan beberapa artis cowok yang memiliki popularitas yang tak bisa diragukan lagi. Dari Raffi Ahmad hingga Glen Fredly.
Namun di akhir hatinya itu berlabuh pada seorang bule. Tentu hal ini membuat banyak masyarakat kian dibuat penasaran dengan kabar artis yang satu ini bukan? Terlebih mengenai profil hingga biodata yang dimilikinya. Untuk menjawab rasa penasaran netizen mengenai hal tersebut berikut kami sajikan profil hingga biodata dari Aura Kasih yang menarik.
Profil Hingga Biodata Pelantun Mari Bercinta, Aura Kasih
Tak bsia dipungkiri jika masyarakat luas pasti sudah tak asing lagi dengan aktris dan penyanyi yang satu ini. Bagaimana tidak, namanya itu semakin melejit dan dikenal oleh orang sejak lagu debutnya “Mari Bercinta”rilis.

Sebagai penyanyi awal waktu itu, Aura Kasih bisa dibilang cukup sukses apalagi dengan satu lagu barunya itu dirinya sudah mampu menarik perhatian dari berbagai masyarakat.
Entah itu karena gaya vokalnya yang menarik hingga parasnya yang mampu memikat banyak sekali orang, terutama kaum adam pasti tak bisa menahan untuk tak jatuh pada pesona wanita satu anak ini. Lalu bagaimana kabar hingga perjalanan karir Aura Kasih sekarang? Tunggu apalagi simak profil hingga biodatanya terlebih dahulu berikut ini.
- Nama Lahir : Shabiyani Febri Wiraatmadja
- Nama Panggilan : Aura Kasih
- Tempat Lahir : Bandung, Jawa Barat
- Tanggal Lahir : 26 Februari 1987
- Agama : Islam
- Kewarganegaraan : Indonesia
- Profesi : Penyanyi, Aktris dan Model
- Hobi : Menyanyi
- Nama Orang Tua : Jajad Sugiyana (Ayah) dan Laela (Ibu)
- Genre Musik : Pop
Bagaimana cukup menjawab semua rasa penasaran Anda? Untuk lebih detailnya lagi simak perjalanan karir seorang Aura Kasih sebelum memiliki karir yang semerlang ini.
Perjalanan Karir Aura Kasih
Nyatanya sebelum meraih karirnya yang secemerlang ini dan dikenal oleh banyak orang, Aura Kasih harus bekerja keras terlebih dahulu dan melewati serangkaian proses hidup yang tak mudah juga.

Sejak masih duduk di bangku SMA, Aura sendiri sudah berkeinginan untuk hidup mandiri dan memiliki penghasilan sendiri tanpa merepotkan kedua orang tuanya. Bahkan dirinya memutuskan untuk tinggal terpisah dengan kedua orang tuanya itu.
Untuk memenuhi semua kebutuhanya itu, Aura Kasih memiliki bekerja sebagai seorang Sales Promotion Girl atau SPG yang ada di Tasikmalaya, Jawa Barat. Ketika bekerja sebagai seorang SPG itulah dirinya bertemu dengan sebuah agensi model yang memiliki peluang besar untuknya bisa masuk.
Menjadi salah satu model hijab tentunya. Untuk mendukung karirnya di dunia model tersebut sebelumnya, Aura Kasih pernah mengikuti berbagai ajang modelling yang ada di Bandung dan menjadi juara tentunya.
Sejak saat itulah dirinya semakin tertarik masuk dan menekuni dunia modelling. Karirnya kian melejit dan masuk ke tahap professional ketika dirinya itu mantap mengikuti ajang model bergengsi di Indonesia yaitu Miss Indonesia yang diselenggarakan pada tahun 2007.
Dalam ajang Miss Indonesia tersebut wanita kelahiran Bandung ini mewakili provinsi Lampung yang saat itu menjadi domisili kedua dari orang tuanya. Namun, sayangnya saat itu dirinya tak berhasil masuk menduduki urutan 10 besar.
Namun inilah yang menjadi awal dari karirnya itu. Tapi tak mudah saja bagi Aura Kasih karena karirnya tersebut juga ditentang oleh sang ayah. Tapi dengan kegigihannya itu akhirnya dirinya mampu membuat album perdananya pada tahun 2008. Dengan single hitsnya “Mari Bercinta”.
Aura Kasih, Sasaran Isu Video Mesum
Setelah mencapai kesuksesan di karirnya itu ternyata Aura Kasih masih harus diuji dengan berbagai isu miring yang menerpa menyangkut pautkan namanya itu. Isu yang paling sering menyangkut pautkan namanya adalah isu soal video mesum.
Namanya saat itu dengan perlahan menyita kembali perhatian dari seluruh masyarakat Indonesia pada tahun 2008, ketika tersebar sebuah video tak senonoh yang memperlihatkan diirnya tengah beradegan panas tak senonoh. Seakan tak ada bukti lainnya yang mendukung bahwa itu adalah dirinya, Aura Kasih sama sekali tak bergeming dengan beredarnya video mesum tersebut.
Mantan Suami Tak Menafkahi, Aura Banting Tulang Untuk Anak
Setelah kabar perceraiannya yang mengejutkan publik kala itu, kini Aura Kasih kembali mendapatkan sorotan karena pernyataannya yang sama sekali sudah tak mengetahui tentang kabar sang suaminya itu.
Bahkan parahnya, suaminya itu sama sekali tak bertanggung jawab atas anak mereka. Membuat Aura harus banting tulang bekerja untuk bisa menghidupi sang anak.
Agar tidak ketinggalan dengan kabar terbaru Aura Kasih, Bling2 bisa jadi solusi untuk mendapatkan informasi terupdate. Download Bling2 Live, rasakan hiburan terbaiknya.